Polhut Amankan 2,5 Kubik Kayu Ilegal

Polhut Amankan 2,5 Kubik Kayu Ilegal

\"\"PINO, BE - Polisi kehutanan (Polhut) Dinas Kehutanan dan ESDM (Dishut dan ESDM) BS berhasil mengamankan 2,5 meter kubik kayu yang diduga ilegal pada saat menggelar operasi pengamanan hutan di kawasan Desa Ganjuh Kecamatan Pino Kamis malam.Saat ini kayu jenis kruing tersebut sudah berhasil dibawa ke kantor Dishut dan ESDM BS di jalan raya Padang Panjang, Kota Manna. Rinciannya kayu ukuran 6x15 sebanyak 20 potong, 6x12 sebanyak 25 potong, dan 7x14 sebanyak 17 potong. Kadishut dan ESDM BS Drs Yuswandi Junusi melalui Kabid Keamanan Hutan Nasrul Khalik SH didampingi Kasi Polhut Ujang Musdianto SH mengungkapkan, kayu tersebut ditemukan di jalan raya Desa Ganjo Kecamatan Pino yang diduga kuat diambil dari kawasan HPT Peraduan Tinggi di wilayah Kecamatan Pino. Dia menceritakan, penemuan kayu sekitar pukul 22.02 WIB Kamis setelah ada informasi dari masyarakat kalau ada 3 unit mobil Suzuki L300 sedang membawa kayu yang diduga dari kawasan HPT. Atas laporan tersebut, Polhut langsung menuju lokasi, hanya saja anggota Polhut tidak mengenakan pakaian polhut melainkan menggunakan pakaian jas dan peci seolah-olah hendak menghadiri hajatan. Hal itu dilakukan agar Polhut dapat menangkap pelaku illegal logging tersebut.

Namun sayangnya ketika sampai ke lokasi, Polhut tidak menemukan mobil L300 tersebut. Hanya ada tumpukan kayu yang berserakan di pinggir jalan. \"Walaupun kami sudah menyamar, rupanya sudah ada yang mengetahui kedatangan kami. Sehingga pelaku langsung kabur,\" ujar Nasrul.Meskipun demikian, dia mengaku, kalau pihaknya sudah memiliki ciri-cirinya mobil pelaku, sehingga mereka akan melakukan penyelidikan lebih lanjut untuk mengungkap pelakunya.Disisi lain, dia menghimbau kepada warga agar melaporkan kepada pihaknya jika menemukan ada kegiatan illegal logging di wilayah desa masing-masing. Supaya Polhut dapat langsung menuju lokasi untuk Kemudian menangkap pelakunya.\"Meskipun kami hanya berhasil mendapatkan kayunya, tapi kami yakin pelakunya dapat terungkap karena ciri-cirinya sudah kami ketahui,\" ujarnya optimis.(369)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: